Mengejutkan, Terjadi Banjir Dahsyat di Korea Selatan, Sejumlah Orang Tewas, Cek Penjelasannya Disini

- 9 Agustus 2022, 20:46 WIB
Banjir Korea Selatan 8 Agustus 2022, Sejumlah Orang Dinyatakan Meninggal dan Hilang, Berikut Ulasannya
Banjir Korea Selatan 8 Agustus 2022, Sejumlah Orang Dinyatakan Meninggal dan Hilang, Berikut Ulasannya /Twitter @inlovejhs

BENGKULU TENGAH - Untuk diketahui telah terjadi banjir dahsyat di Korea Selatan pada Senin, 8 Agustus 2022 memakan korban jiwa dan orang hilang.

Banjir tersebut terjadi akibat hujan deras yang mengguyur sejumlah provinsi pada Senin, 8 Agustus 2022.

Tinggi banjir tersebut mencapai perut orang dewasa, merendam mobil, gedung, perumahan, dan sejumlah properti lainnya.

Baca Juga: Cek Daftar Kenaikan Tarif Baru Ojek Online yang Telah Resmi Diterbitkan oleh Kemenhub

Sebelumnya, BMKG Korea Selatan telah memberi peringatan mengenai hujan deras yang akan mengguyur wilayah Seoul, Incheon Barat, Provinsi Gyeonggi Utara yang mengelilingi Seoulm dan Provinsi Gangwon Utara.

Hujan lebat telah turun di Yeonchon yang berjarak 62 kilometer dari Seoul

Pada pukul 15.00 waktu setempat, hujan turun di Yeonchon dengan intensitas 171 mm, 87,9 mm di Incheon, 60 mm di Seoul, dan 78,5 mm di Cheorwon yang berjarak 71 km dari Seoul.

Baca Juga: Bagi Penerima Bantuan Pemerintah, Jokowi Ingatkan Duitnya Jangan Digunakan Tuk Beli HP, ini Penjelasannya

Menurut prediksi dari BMKG Korea Selatan, hujan tersebut masih akan berlangsung pada Selasa, 9 Agustus 2022 waktu setempat.

Selain itu, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Yohap News, di Provinsi Gyeonggi Utara akan mengalami hujan lebat bercampur angin kencang, kilat, dan petir.

Halaman:

Editor: Elison Parsaulian Nainggolan


Tags

Terkait

Terkini

x