Apa Saja Keuntungan dari Produksi Massal Beserta Kerugiannya

9 Agustus 2022, 10:40 WIB
Ilustrasi Apa Saja Keuntungan dari Produksi Massal Beserta Kerugiannya /tangkap layar Antara News/

BENGKULU TENGAH - Berikut ini adalah pembahasan mengenai Apa Saja Keuntungan dari Produksi Massal Beserta Kerugiannya.

Pastinya bagi anda yang sering banget berbelanja baik itu secara offline ataupun online sering banget memilih barang yang sama untuk mendapatkan potongan harga.

Salah satu kegiatan diatas ini merupakan bentuk keuntungan dari produk massal dengan cara membeli barang yang sama.

Baca Juga: Cara Atasi Check System Power Error Please Plug In AC Adapter ASUS

Lantas apa sih pengertian dan keuntungan dari Produksi Massal ini? Yuk simak pembahasan dibawah ini.

Apa Itu Produk Massal ?

Produk Massal atau bahasa inggrisnya Mass Production adalah suatu kegiatan dalam produsen yang betujuan utnuk memproduksi sebuah produk dalam jumlah yang begitu banyak.

Hal ini bertujuan agar kebutuhan pasar dapat terpenuhi dengan cara membuat produk dengan jumlah yang sangat banyak.

Dalam produksi massal tersebut pastinya untuk mendapatkan jumlah produksi yang begitu banyak, dibutuhkan sebuah tenaga kerja bahan pokok dan teknologi yang sangat memadai untuk dapat memproduksinya.

Lalu apa saja keuntungan-keuntungan yang didapatkan dalam melakuakn produksi massal ini.

Baca Juga: Mudah! Begini Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal di Android dan iOS Terbaru 2022

Keuntungan Produksi Massal

Berikut ini adalah beberapa keuntungan yang bisa didapatkan dalam melakukan produksi massal, sebagai berikut :

- Proses produksi menjadi lebih efisien daripada produksi seperti biasa

- Penggunaan mesin secara spesialisasi atau satu tugas karena penggunaannya dilakukan secara massal

- Pekerja dapat melakukan secara maksimal dan terlatih karena melakukan tugas yang sama tanpa harus dilatih pekerjaan lainnya

- Proses produksi yang dapat menghasilkan produk yang seragam dan terstandarisasi

- Dapat mengurangi biaya produksi secara umum dan biaya yang dikeluarkan lebih rendah

Setelah anda mengetahui beberapa keuntungan dari produksi massal ini, dibawah ini telah kami sajikan beberapa kerugian yang didapatkan ketika melakukan produksi massal.

Kerugian Produksi Massal

- Pengeluaran yang dibutuhkan untuk produksi massal butuh biaya yang besar karena bahan yang digunakan cukup banyak

Baca Juga: 8 Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark Menggunakan Telegram Bot

- Pekerja merasa bosan dan tidak nyaman karena mengerjakan pekerjaan yang sama dan itu - itu saja

- Produk yang diproduksi tidak bervariasi dan tidak fleksibel karena produknya seragam

- Memiliki risiko tinggi adanya pemberhentian proses produksi jika terdapat satu atau beberapa mesin yang mengalami gangguan atau rusak karena saling berkaitan satu sama lain.

Mungkin sekian dulu pembahasan kali ini mengenai Apa Saja Keuntungan dari Produksi Massal Beserta Kerugiannya.

Apabila artikel ini bermanfaat jangan lupa share keteman-teman atau media sosial anda, dan terima kasih atas kunjungan anda di artikel ini sekian dan terima kasih.***

Editor: Nuril Anwar

Tags

Terkini

Terpopuler