Hati-hati! Ketahui Perbedaan Scarlett Asli dan Palsu

18 Juli 2022, 21:04 WIB
SCARLETT Shower Scrub dan Body Lotion Jolly /

 

Siapa sih yang tidak tahu produk kecantikan Scarlett? Brand produk perawatan tubuh yang dirilis oleh Felicya Angelista ini sudah cukup terkenal dan sudah banyak yang menggunakannya. Kalau kamu juga tertarik dengan brand ini, ketahui terlebih dahulu apa perbedaan Scarlett asli dan palsu yang kami bahas di artikel ini.

Perbedaan Scarlett Asli dan Palsu

Hingga saat ini, produk Scarlett masih terus berkembang dan terbukti khasiatnya. Mulai dari body lotion, body scrub, serum, dan lain-lain. Sayangnya, ada oknum yang tega memproduksi produk tiruan Scarlett di pasaran. Tentu saja hal itu bisa merugikan kita sebagai konsumen. Begini cara membedakan produk Scarlett yang asli dan palsu:

 

1. Perhatikan Stiker Hologram Pada Kemasan

Scarlett memberi ciri khas pada kemasannya, yaitu ada stiker hologram dengan tulisan “Scarlett”. Stiker hologram ini berisi serial code dan serial number yang berbeda di tiap kemasan. Stikernya pun menempel dengan kuat dan jika dilepas akan membekas seperti bentuk sarang lebah.

Kamu juga bisa memeriksa nomor seri tersebut di website https://scarlettwhitening.com/.  Caranya yaitu kunjungi website tersebut, klik “Verifikasi”, lalu isi nama lengkap, email, kota, nomor HP, dan serial code.

 

2. Perhatikan Emboss Tulisan “Scarlett”

Pada kemasan produk body wash dan body lotion yang asli, kamu akan merasakan ada tulisan timbul “Scarlett” saat leher botolnya diraba. Tulisan timbul ini menandakan produk asli Scarlett karena kemasannya tidak dijual secara bebas dan didesain khusus untuk Scarlett. Tutup produk Scarlett ini menggunakan tipe penutup yang double safety.

 

3. Perhatikan Warna Tulisan Stiker Cara Pemakaian

Cara selanjutnya yaitu dengan melihat warna tulisan pada stiker cara pemakaian yang menempel pada kemasan. Pada produk asli, tulisannya memiliki warna selain hitam, ada biru maupun merah, dan ada barcode-nya. Sedangkan pada produk palsu, tulisan berwarna hitam semua. Cukup mudah, bukan?

 

4. Perhatikan Nomor Batch dan Tanggal Kadaluarsa

Nomor batch adalah tanggal pembuatan produk yang terdiri dari huruf dan angka. Kombinasi huruf dan angka tersebut yaitu ada 3 huruf, waktu produksi (tanggal, bulan, dan tahun), 2 digit angka, dan 3 huruf di akhir. Letak nomor batch ini ada di samping kemasan dan dicetak dengan warna hitam.

Kemudian, di bawah nomor batch ada tanggal kadaluarsa yang jaraknya 2 tahun dari waktu produksi. Jika lebih dari itu, kamu patut mencurigai dan lebih waspada.

 

5. Perhatikan Tulisan Pada Kemasan

Scarlett merupakan brand yang terbilang cukup besar, sudah pasti kemasannya dibuat secara profesional. Coba perhatikan tulisan yang tercetak pada kemasan. Tulisan pada produk asli sangat rapi, terang, dan jelas, ditambah dengan logo yang presisi. Tulisannya dicetak dengan nuansa warna soft yang cerah.

 

6. Perhatikan Bagian Bawah Kemasan

Keunikan lainnya pada kemasan Scarlett yaitu terdapat tulisan timbul “BAS” di bagian bawah kemasan, tepatnya di sebelah segitiga pet. Jika yang kamu temukan tulisan “SAS”, berarti itu adalah produk palsu.

 

7. Cek Nomor BPOM

Semua produk Scarlett sudah terdaftar di BPOM dan mendapat izin edar. Jadi, di kemasannya pasti tertera nomor BPOM yang bisa kamu cek di website resmi BPOM: https://cekbpom.pom.go.id dengan memasukkan nomor registrasi atau nama produk pada situs tersebut, lalu klik “Cari”. Jika produk itu palsu, nomornya tidak ditemukan.

 

8. Perhatikan Isi Produk

Cara lain untuk mengetahui produk asli Scarlett yaitu dengan melihat isi produk di dalam kemasan. Warna produk yang asli sama seperti warna pada foto resminya. Kamu bisa membandingkan isi produk dengan foto di official Instagram @scarlett_whitening. Jika warnanya berbeda, kamu perlu waspada.

Perhatikan juga aroma dan tekstur produk. Produk Scarlett yang asli beraroma wangi dan segar, bukan seperti bau obat. Dari segi tekstur, produk body lotion Scarlett yang asli memiliki tekstur yang tidak cair dan tidak kental, lembut di kulit, tidak lengket, mudah diratakan, dan mudah menyerap ke dalam kulit.

 

9. Perhatikan Harga Jual di Pasaran

Scarlett juga memiliki keunikan dari segi harga jual. Harga jual produk Scarlett yang resmi seragam, yaitu Rp75.000 per produk. Tapi di marketplace kamu akan menemukan banyak produk Scarlett yang dijual dengan harga lebih rendah, bahkan mencapai Rp53.000 per produk dengan banyak pembeli dan rating yang bagus.

Apakah produk dengan harga di bawah 75 ribu pasti palsu? Belum tentu. Scarlett punya banyak mitra seperti agen dan reseller, dan persaingan di marketplace sangat ketat. Sehingga banyak mitra yang menurunkan harga jualnya agar bisa lebih murah dari saingannya, asalkan harga yang dipatok masih lebih tinggi dari modal.

Meski begitu, tak ada salahnya kamu mewaspadai produk Scarlett dengan harga jual yang jauh di bawah harga resmi.

 

Penutup

Itulah perbedaan Scarlett asli dan palsu yang perlu kamu tahu sebelum membeli dan menggunakan produk Scarlett. Jadi, lebih teliti lagi ya. Untuk informasi lebih lanjut, kamu juga bisa mengunjungi website resminya di https://scarlettwhitening.com/ atau Instagram https://www.instagram.com/scarlett_whitening/. Yuk, jadi pembeli cerdas.

Editor: Reskia Ekasari

Tags

Terkini

Terpopuler