Jenis dan Karakteristik Bahan Baju Jersey Informasi Lengkap Di Sini

- 18 Juli 2022, 22:25 WIB
Persib Bandung Siap Luncurkan Jersey Baru
Persib Bandung Siap Luncurkan Jersey Baru /Instagram @persib

5. Jersey Etiway

Bahan baju jersey selanjutnya yaitu jersey etiway. Jersey ini masuk ke dalam jenis jersey high twist. Cara membedakannya yaitu bisa dilihat dari beratnya. Berat jersey ini sekitar 210 gsm dengan lebar 180 cm. Warna jersey etiway sedikit mengkilap, lumayan sejuk, dan bahannya jatuh. Akan tetapi, serat rajutan kain ini kurang rapi.

6. Jersey Paragon

Harga jersey paragon terbilang cukup ekonomis. Karakteristik kain ini yaitu terasa lebih hangat saat dipakai dan tidak terlalu melar atau elastis seperti jenis jersey yang lain, sehingga tidak membentuk lekukan tubuh.

7. Jersey Serena

Kamu menyukai jersey dari brand terkenal seperti Nike dan Adidas? Nah, kualitas jersey serena mirip dengan jersey Nike dan Adidas. Permukaan kain jersey serena sangat lembut, seratnya padat, dan bisa menyerap keringat dengan baik. Oleh karena itu, jenis jersey ini banyak digunakan untuk seragam olahraga.

Selain itu, jersey serena cukup tebal, tapi cepat kering saat dijemur. Berat dari jersey serena sekitar 210 gsm.

8. Jersey Crepe

Tekstur jersey crepe atau spandek crepe bisa dibilang sangat unik karena saat permukaannya diraba akan terasa seperti kulit jeruk. Panjang kain jersey crepe per kilogram sekitar 2,5-2,8 meter, tergantung ketebalannya. Biasanya jersey ini digunakan untuk membuat busana muslim, seperti hijab, gamis, dan lain-lain.

9. Jersey Rayon

Jenis jersey rayon juga bisa disebut dengan spandek rayon. Jersey rayon cukup diburu oleh para pengusaha konveksi karena kualitas baik dengan harga terjangkau. Tekstur yang lembut dan lentur, ditambah daya serap keringat yang baik, akan membuat nyaman penggunanya. Selain untuk baju olahraga, kain ini juga cocok untuk gamis.

10. Jersey Scarlet and Serly

Bisa dibilang harga jenis jersey scarlet and serly sangat murah, otomatis kualitasnya juga lebih rendah dibanding jenis jersey lainnya. Saat kamu meraba permukaan jersey scarlet and serly, rasanya akan lebih kasar, serat kainnya renggang dan tidak rapi. Biasanya bahan ini digunakan untuk bahan gamis dengan harga kisaran Rp.100.000.

Pilihan warna jersey scarlet and serly kebanyakan warna gelap. Untuk beratnya, jersey ini memiliki berat seperti jenis jersey lainnya, yaitu sekitar 140-210 gsm.

Cara Merawat Kain Jersey

Agar pakaian berbahan jersey bisa awet dan tidak mudah rusak, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan saat mencuci, menjemur, dan menyetrika bahan ini:

  1. Sebaiknya gunakan deterjen cair agar serat kain tidak kaku
  2. Lebih baik dikucek dibandingkan mencuci dengan mesin cuci agar benang tidak keluar
  3. Jangan memelintir kain terlalu keras agar tidak mudah melar
  4. Hindari menjemur di bawah sinar matahari langsung
  5. Saat menyetrika, setting setrika di suhu medium (sedang) karena suhu yang terlalu tinggi bisa merusak serat kain

 

Halaman:

Editor: Reskia Ekasari


Tags

Terkait

Terkini

x